Jumat, 04 Oktober 2019

Alun-alun Kecamatan Talaga Terlihat Instagramable Walau Belum Selesai

ALHIDAMART.COM - Alun-alun Kecamatan Talaga Terlihat Instagramable Walau Belum Selesai Seperti diketahui apabila alun-alun kecamatan Talaga kabupaten Majalengka sudah beberapa bulan ini terus dilakukan renovasi setelah Bupati Majalengka, Dr H Karna Sobahi MMPd merasa sangat prihatin dengan kondisi alun-alun desa Talaga Kulon yang Memang sebelumnya tidak terawat dan malahan dijadikan lokasi para pedagang kaki lima sehingga sangat terlihat semrawut dan tidak enak dipandang. Melihat kondisi tersebut, bupati Majalengka tanpa pikir panjang langsung memberikan anggaran untuk menata ulang alun-alun Talaga supaya cepat terealisasi dan hasilnya bisa dilihat sekarang ini, walaupun belum selesai akan tetapi alun-alun kecamatan Talaga terlihat sangat instagramable. 

Alun-alun kecamatan Talaga kabupaten Majalengka memang pada mulanya sangat tidak terurus dan menjadi lokasi tempat berjualan para pedagang kaki lima sehingga nampak kumuh dan tidak beraturan, oleh karena itu bapak bupati Majalengka bersama Pemkab Majalengka langsung menganggarkan dana untuk menata ulang alun-alun talaga dengan biaya mencapai Rp 1,4 miliar dan hasilnya terlihat sangat indah seperti dari beberapa foto yang diunggah oleh netizen di media sosial terkait kondisi terbaru alun-alun Talaga. 

Sebelum mengucurkan dana untuk pembangunan alun-alun talaga, bupati Majalengka sudah membangun kantor kecamatan Talaga dan kantor UPTD bmck wilayah kecamatan Talaga sehingga terlihat baru dan lebih bagus dari sebelumnya. Komitmen yang diungkapkan oleh Bupati Majalengka dalam menata ulang alun-alun kecamatan Talaga bisa kita lihat sekarang ini, walaupun belum selesai pembangunan dan belum diresmikan oleh Bupati, akan tetapi jika melihat dari beberapa foto yang viral di media sosial Instagram, terlihat jelas jika kondisi alun-alun talaga sangat indah dan kekinian. 

Alun-alun kecamatan Talaga - IGbellaapriliani
Alun-alun kecamatan Talaga - IGbellaapriliani

Bagi masyarakat yang ada di kecamatan Talaga, pastinya sangat bangga dikarenakan mempunyai alun-alun dengan penampilan yang sangat baru dan terlihat instagramable dan kekinian, maka tidak salah jika banyak dari masyarakat yang ada di kecamatan Talaga dan sekitarnya, langsung memanfaatkan momen tersebut untuk melakukan foto selfie di lokasi alun-alun talaga yang saat ini mempunyai wajah baru.

Foto Alun-alun Talaga


Di bawah ini ada beberapa foto netizen yang sudah berfoto selfie di alun-alun kecamatan Talaga yang terlihat sangat instagramable.